Notification

×

Iklan

Iklan

DPRD Jabar Wanti-wanti Pemprov Antisipasi Gejolak Sosial

Rabu, 29 April 2020 | 15:00 WIB Last Updated 2020-04-29T08:00:30Z
Bandung.Internationalmedia.Id.-Ketua Fraksi Partai Demokrat DPRD Provinsi Jawa Barat, Asep Wahyuwijaya mengingatkan pemprov Jawa Barat untuk mengantisipasi terjadinya gejolak dimasyarakat terkait pembagian bantuan sosial terdampak pandemi Covid 19,

Jangan terjadi lagi kercuhan dibeberapa wilayah karena kurang meratanya pembagian bantuan tersebut.

Anggota Komisi V DPRD Jawa Barat  menyebutkan, fenomena penolakan untuk menerima bantuan yang terjadi di hampir seluruh pelosok Jawa Barat ini meskipun sifatnya belum masif, namun bagaimana pun harus diantisipasi sedini mungkin.

Dalam keterangannya ketika dihubungi lewat telepon selulernya, Rabu(29/4/2020), politisi Partai Demokrat ini mengaku sudah melihat sejak awal adanya potensi kericuhan warga, jika jumlah bansos yang didistribusikan dianggap tidak proporsional. DPRD Jawa Barat pun menurutnya sudah mengingatkan hal itu pada Pemprov Jabar.

Dikatakan, secara ekstrem saya pernah juga sampaikan pada saat forum rapat pimpinan DPRD Jabar beserta jajaran Satgas Covid-19 Jabar, hati-hati dengan skenario pemberian bansos kepada warga, jika tak matang perencanaannya maka bisa menjadi pemicu terjadinya gejolak sosial di akar rumput.

Namun, ia memaklumi jika saran dari para legislator dianggap angin lalu oleh Pemprov Jabar. Pasalnya, pada Perppu No. 1 tahun 2020 tentang Kebijakan Keuangan Negara dan Stabilitas Sistem Keuangan Untuk Penanganan Pandemik Covid-19 tanggal 31 Maret 2020, keterlibatan parlemen dalam urusan penganggaran sudah tidak ada.(Lys)
×
Berita Terbaru Update