Guangzhou, Tiongkok-Internationalmedia.id.- Ketua Umum Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI), Wilianto Tanta, bersama Dewan Kehormatan Lintje Thomas, berkunjung ke Rumah Sehat Royal Lee Cancer Hospital di Guangzhou, Tiongkok, Rabu, (25/12/2025).
Kunjungan ini memenuhi undangan Prof. Yenni Thamrin, salah satu pendiri PSMTI, bersama pengusaha-pengusaha dari Indonesia diaspora Network – China.
![]() | |
| Ketum PSMTI Wilianto Tanta mendapat penjelasan dan berdialog di ruang pasien . |
Prof. Xu Kecheng, seorang pakar Onkologi Ternama Dunia, dan Prof. Yenni Thamrin dalam dinener t secara spontanitas mengatakan akan memberi bantuan pengobatan bagi penderita Indonesia yang tidak mampu.
Sementara, Ketum PSMTI Wilianto menyampaikan, PSMTI sangat mengapresiasi dan mendukung penuh, siap berperan sebagai jembatan informasi dan pendampingan bagi warga Indonesia yang membutuhkan akses pengobatan kanker di Guangzhou.
“Harapan kami, kerja sama dan silaturahmi ini dapat terus berlanjut, sehingga semakin banyak masyarakat Indonesia yang terbantu dan memiliki harapan untuk pulih”, ucap Pengusaha asal Makassar tersebut.
Secara bersama, dalam acara tersebut juga menyampaikan pesan, selamat merayakan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026. Disertai harapan ditahun mendatang akan lebih baik lagi dari tahun 2025 bagi seluruh anggota PSMTI dan bangsa Indonesia. (bmg)


