![]() |
Ketua dan Sekretaris Komisi II DPRD Jabar |
Bandung.Internationalmedia.id.-Komisi II DPRD Provinsi Jawa Barat akan mendorong Bantuan Sosial(Bansos) Tahap 3 dan 4 untuk segera direalisasikan untuk membantu Industri Kecil.
Hal ini disampaikan Sekretaris Komisi II DPRD Provinsi
Jawa Barat, Yunandar Eka Perwira usai melakukan kunjungan
kerja pimpinan dan anggota Komisi II ke UPTD Industri Pangan Olahan dan Kemasan
satuan pelayanan pengembangan industri pertekstilan, dinas perindustrian dan
perdagangan Provinsi Jawa Barat di Solokan Jeruk, Majalaya, Jumat 18 september
2020.
" Yang paling terdampak karena Pandemi Covid 19
sebenarnya bukan Dinasnya, karena Dinas hanya bersifat pelayanan, Namun yang
paling terkena dampak adalah Industri Tekstil. Kita akan dorong Bansos tahap 3
dan 4 segera direalisasikan khususnya untuk industri Tekstil yang tidak
beroperasi”
Yunandar menambahkan," Itulah pentingnya
perhatian kita bersama untuk menggerakkan perekonomian kembali dengan
meningkatkan daya beli masyarakat dan salah satu dukungan dari Komisi II adalah
dengan melanjutkan Bansos kepada masyarakat”.
Selain Itu lanjut Yunandar , " membangkitkan industri kecil juga bisa dilakukan melalui platform digital untuk membantu penjualan industri kecil disaat pandemi seperti ni."(Mar)