Notification

×

Iklan

Iklan

Lho ! DPRD Khawatir RPMJ 2020 Tidak Tercapai

Rabu, 15 April 2020 | 15:59 WIB Last Updated 2020-04-15T08:59:41Z
Bandung.Internationalmedia.Id.- Anggota Badan Anggaran DPRD Jabar, Daddy Rohanady memperkirakan Rancangan Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Jabar 2020, tidak tercapai.

Kekhwatiran ini disebabkan pandemi Corona Virus Disease 19(Covid 19) masih sulit diperkirakan kapan akan mereda.

Politisi Partai Gerindra dari daerah pemilihan Kota Cirebon Kabupaten Cirebon dan Kabupaten Indramayu lebihjauh menjelaskan,beberapa waktu lalu, Pemprov Jabar dan DPRD Jabar telah menyepakti akan menyisipkan anggaran senilai Rp 18 triliun, untuk pencegahan penyebaran dan percepatan penanganan covid-19, sebagaimana instruksi Mendagri No1/2020.

Sehingga dana yang tadinya dialokasi untuk program pembangunan lainnya, jadi terkuras sebesar Rp 18 triliun.

Dengan demikian, secara keseluruhan, bisa diperkirakan. Target RPJMD Jabar 2020 tidak akan tercapai.

Saat dihubungi via aplikasi whatsapp, Rabu (15/4/2020), Daddy menyebutkan,darimana anggaran Rp18 triliun didapat, tentunya dengan pemangkasan atau pengurangan program/kegiatan di masing-masing OPD (organisasi perangkat daerah) Jabar, katanya.

Anggaran apa saja yang akan digeser atau dipangkas, baru bisa diketahui setelah Badan Anggaran DPRD Jabar menggelar rapat dengan Tim Anggaran Pemerintah daerah (TAPD).

Rapat Banggarnya belum dijadwal. Yang pasti, rapat itu nantinya akan menyepakati anggaran mana saja yang akan digeser atau pangkas dari masing-masing OPD,katanya.(Lys)

×
Berita Terbaru Update