Notification

×

Iklan

Iklan

Rafael Situmorang Bilang Ijazah Tertahan Gubernur Carikan Solusinya

Jumat, 23 Mei 2025 | 14:00 WIB Last Updated 2025-05-27T12:52:38Z
Rafael Situmorang,SH.MH

Bandung.Internationalmedia.id.- Anggota Komisi I DPRD Jawa Barat, Rafael Situmorang,SH.MH menyoroti kebijakan Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi terkait permasalahan ijazah yang ditahan.

Dedi Mulyadi yang saat ini sebagai Gubernur Jawa Barat, pernah berjanji mengumumkan untuk menuntaskan masalah ijazah yang ditahan sekolah swasta di Jabar.

“Ia menyatakan bahwa ratusan ribu ijazah ditahan karena siswa belum melunasi tunggakan SPP, dan nilai tebusan ijazah tersebut diperkirakan mencapai Rp 1,3 triliun”, ucap Rafael.

Hingga saat ini masih banyak ijazah yang belum dapat diambil dengan berbagai macam personalnya”, tambahnya.

“Seharusnya pak Dedi Mulyadi mencarikan solusinya dulu yang pasti, baru mengumumkan agar ijazah yang tertahan disekolah di Jawa Barat dapat di ambil oleh siswa”, tegasnya.

Rafael juga menambahkan bahwa di beberapa kasus, bisa diselesaikan dengan negosiasi dan kesepakatan di antara sekolah dan pihak orang tua dengan harapan pendidikan anak mereka tidak terhambat.

Ketika Rafael melakukan  sapa warga pada Dapilnya Bandung-Cimahi, paling banyak dipertanyakan  masalah ijazah tersebut, katanya, Jumat(23/5).-

“Karena tujuan pendidikan itu mulia, sebisa mungkin kita bantu seoptimal mungkin,” ungkap Rafael.*

×
Berita Terbaru Update