Notification

×

Iklan

Iklan

Pemerintah Kabupaten Nias Utara Kembali Menerima Bantuan bagi Korban Bencana Banjir

Rabu, 08 September 2021 | 14:43 WIB Last Updated 2021-09-08T07:43:14Z

Nias Utara.Internationalmedia.id.-Pemerintah Kabupaten Nias Utara kembali menerima bantuan bagi korban bencana banjir yang terjadi wilayah Kabupaten Nias Utara beberapa waktu yang lalu. 

Bantuan berupa peralatan dapur tersebut diterima dari PT. PLN Persero Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Nias Kegiatan di Pendopo Bupati Nias Utara. Selasa, (07 /09/ 2021).

Plh. Manager Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Nias, Rajali Sahlan menyatakan, bantuan peralatan dapur yang diberikan  tersebut adalah untuk sekedar meringankan beban tanggungan masyarakat yang terkena dampak banjir yang terjadi pada tanggal 15 Agustus 2021 yang lalu untuk mengolah bahan makanannya.

“Harapan kami bantuan ini dapat meringankan beban masyarakat yang terdampak bencana alam banjir dan semoga dengan bantuan ini hubungan baik dan peningkatan sinergi PLN dengan stakeholder masyarakat serta Pemerintah Kabupaten Nias Utara semakin erat kedepannya” ucapnya.

Wakil Bupati Nias Utara, Yusman Zega, A.Pi., M.Si mewakili Bupati Nias Utara menyampaikan terima kasih kepada PT. PLN Persero UP3 Nias atas bantuan serta kepeduliannya terhadap korban bencana yang telah terjadi di Kabupaten Nias Utara.  

Dikatakan, kehadiran PLN selain memberikan pelayanan berupa penerangan juga telah menjukkan kepeduliannya terhadap korban bencana alam banjir yang telah terjadi di Kabupaten Nias Utara.

Semenjak hari pertama terjadinya bencana banjir di Kabupaten Nias Utara banyak bantuan yang masuk dari berbagai pihak/kalangan termasuk bantuan yang berasal dari PT. PLN UP3 Nias hari ini.  

Harapan kami, semoga PT. PLN tetap menjadi berkat bagi masyarakat khususnya di Kabupaten Nias Utara, imbuhnya.

Selanjutnya Wakil Bupati Nias Utara menyampaikan bahwa setelah melakukan pendataan dan perhitungan, kerugian yang dialami akibat bencana banjir dan longsor mencapai kurang lebih Rp 395 miliar dengan berbagai kerusakan, di antaranya seperti kerusakan jalan, jembatan dan juga kerusakan rumah-rumah warga, peralatan rumah tangga, peralatan dapur dan lainnya.(Mahi)

×
Berita Terbaru Update