Aksi
pemain bertahan Nantes Nicolas Pallois berupaya memblok sepakan gelandang Lyon
Memphis Depay.(Ant/Reuters/Panoramic/Frederic Chambert)
Jakarta.Internatioalmedia.id.-Klub penghuni
tiga besar, Lyon, Lille, dan Paris Saint-Germain menutup tahun 2020 kompak dengan
meraih 3 poin sempurna dari lawannya masing-masing dalam laga pekan ke-17 Liga
Prancis yang berlangsung serempak pada Rabu waktu setempat (Kamis WIB).
Lyon sukses mengakhiri 2020 sebagai pemuncak
klasemen sementara setelah melumat tamunya Nantes 3-0. Tiga gol kemenangan Lyon
dibukukan Karl Toko Ekambi pada menit ke-4, Tino Kadewere (37'), dan Lucas
Paqueta (44').
Raihan nirbobol ini mengantarkan tim besutan Rudi
Garcia itu mengudeta posisi puncak klasemen sementara dari Lille. Meski
sama-sama mengoleksi 36 poin, tetapi Lyon unggul selisih satu gol dari Lille.
Sementara Lille yang bertandang ke markas
Montpellier hampir saja terpeleset. Skor imbang 2-2 sempat bertahan hingga
menit ke-85, tapi kemudian gol Burak Yilmaz di penghujung laga mengantarkan
Lille mengantongi tiga poin sekaligus membuat persaingan di tiga besar semakin
ketat.
Paris Saint-Germain juga tak ingin ketinggalan dalam
peta persaingan sebagai perebut puncak klasemen setelah berpesta gol ke gawang
Strasbourg 4-0. Meski tanpa kehadiran Neymar yang cedera, tapi tak berpengaruh
signifikan terhadap permainan Les Parisiens.
Gol pertama terjadi pada menit ke-18 melalui aksi
Timothee Pembele usai mendapat peluang dari tendangan sudut. Meski mendominasi
permainan, PSG setidaknya harus menunggu hingga menit ke-80 untuk mencetak gol
kedua.
Berawal dari akselerasi Angel Di Maria yang melihat
celah, ia kemudian memberi umpan ke Mbappe menyelesaikannya lewat sontekan.
Idrissa Gueye dan Moise Kean mencetak dua gol tambahan untuk melengkapi
kemenangan PSG menjadi 4-0.
Dengan raihan tiga poin ini, PSG berada di posisi
ketiga atau terpaut satu poin dari Lyon dan Lille.
Sementara Marseille malah terpeleset di markas
Angers dalam laga yang berakhir 2-1. Mereka harus merelakan posisinya digeser
Rennes yang menang tipis 1-0 atas Metz.
Marseille kini mengoleksi 28 poin, sementara Rennes
31 poin. Meski begitu, Marseille memiliki tabungan dua laga yakni melawan Lens
dan Nice.
Adapun AS Monaco masih tampil angin-anginan pada
musim ini dan belum menemukan permainan terbaiknya. Mereka ditahan imbang
Saint-Etienne 2-2 di kandang sendiri. (*)