Notification

×

Iklan

Iklan

Aplikasi Passport E-Service KJRI Toronto Go Live

Senin, 30 November 2020 | 14:17 WIB Last Updated 2020-11-30T07:17:24Z

KJRI Toronto, Leonard F Hurabarat

Jakarta.Internationalmedia.id.-
Konsul Jenderal RI Toronto,Kanada, Leonard F. Hutabarat secara resmi meluncurkan aplikasi permohonan pelayanan paspor yang bernama Passport E-Service (20/11/2020).

 

Aplikasi ini sebagai salah satu bentuk inovasi pelayanan publik KJRI Toronto menuju pelayan prima.Juga dimaksudkan untuk semakin memudahkan WNI dalam mengajukan permohonan pelayanan paspor, yang meliputi pembuatan paspor baru, perpanjangan paspor, dan pembuatan paspor baru karena rusak atau hilang.

 

Dikutip dari laman KJRI Taronto, aplikasi baru ini juga mendukung upaya pelindungan WNI dalam masa pandemi COVID-19, di mana WNI tidak perlu menyerahkan salinan dokumen secara fisik namun tinggal mengunggahnya ke dalam aplikasi sehingga secara signifikan mengurangi interaksi fisik. Hal ini sejalan dengan protokol kesehatan dalam penanggulangan penularan COVID-19.

 

Selain itu, melalui aplikasi ini, WNI dapat menentukan sendiri jadwal kedatangan untuk pengambilan foto dan biometrik di kantor KJRI Toronto. Hal ini semakin memudahkan WNI untuk mengatur jadwal sesuai dengan kesibukannya.

 

Aplikasi Passport E-Service dapat diakses baik melalui komputer, laptop, maupun handphone. Mekanisme mengunggah dokumen-dokumennya pun sangat mudah, bisa menggunakan file yang telah ada di perangkat yang digunakan, ataupun dengan mengambil langsung foto dokumen yang akan diunggah jika dilakukan melalui handphone.

 

Saat ini seluruh permohonan pembuatan paspor akan dilayani melalui aplikasi Passport E-Service yang dapat diakses melalui website passports.indonesiatoronto.org.(lysmar)

×
Berita Terbaru Update