Notification

×

Iklan

Iklan

DPRD Jabar: Banyak Buruh Pabrik Di Rumahkan Dan Butuh Sembako

Sabtu, 18 April 2020 | 14:04 WIB Last Updated 2020-04-18T07:07:34Z

Soreang.Internationalmedia.Id.- Saat ini banyak para pekerja atau buruh pabrik di Kabupaten Bandung dan sekitarnya yang dirumahkan, karena  pandemi Covid 19.
Sehingga terjadi pelemahan pada kelangsungan perusahaan tempat mereka bekerja. Termasuk para pelaku usaha yang gulung tikar dan para pedagang kecil (usaha kecil menengah) yang kehilangan pendapatan.
Bantuan pangan maupun uang tunai yang sudah diagendakan pemerintah belum direalisasikan. Harus segera direalisasikan dan diterima masyarakat yang berhak menerimanya.
Dalam keterangannya kepada para wartawan di Kabupaten Bandung, HM Dadang Supriatna,Jumat (17/4/2020) petang  anggota DPRD Provinsi Jawa Barat ini mengharapkan pemerintah, mulai dari pemerintah pusat, provinsi, kabupaten/kota termasuk desa, untuk segera merealisasikan bantuan pangan berupa sembako kepada masyarakat yang terdampak wabah corona virus disease 2019 (covid-19).
Dikatakan, saat ini hanya tinggal menghitung hari menghadapi bulan suci Ramadan. Sehingga kebutuhan pangan masyarakat, khususnya untuk persiapan makan sahur maupun buka puasa Ramadan harus sudah ada dan tersedia.
Pria, politisi Partai Golkar yang akrab disapa Kang DS,  menyebutkan dampak penyebaran wabah virus corona ini, banyak warga atau masyarakat rentan miskin karena kehilangan pekerjaan atau pendapatan sehari-hari.
Inilah pentingnya negara dan pemerintah hadir di tengah-tengah masyarakat, terutama mereka yang mengalami kekurangan pangan dampak wabah covid-19 ini.
Saat ini, banyak masyarakat yang berteriak karena mengeluhkan kebutuhan sembako, setelah ekonomi terusik karena kehilangan pendapatan dan pekerjaan.
Masyarakat juga banyak yang mendadak miskin karena kehilangan pekerjaan. Jangan sampai mereka resah karena persoalan ekonomi, pintanya.
Ia berharap pemerintah segera mengambil langkah strategis dalam penanggulangan masyarakat yang terdampak wabah covid-19. Penanggulangan kebutuhan pangan bagi masyarakat yang terdampak covid-19 ini, setelah kebutuhan alat pelindung diri (APD) berupa masker sebagian besar masyarakat sudah terpenuhi.
Jangan menunggu warga kekurangan pangan karena persoalan ekonomi.  Saat ini bagaimana memikirkan isi perut masyarakat untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat, tambahnya.(Lys).




×
Berita Terbaru Update